Exit Briefing Komandan Wing Udara 1 Berlangsung Khidmat di Mako Wing Udara 1 - METRO NESIA

Sabtu, 10 Januari 2026

Exit Briefing Komandan Wing Udara 1 Berlangsung Khidmat di Mako Wing Udara 1

  

TNI AL - Puspenerbal (10/1/2026)

Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal, Kolonel Laut (P) Anang Adhi Purwonugroho, M.Han., melaksanakan kegiatan Exit Briefing yang dirangkai dengan perkenalan pejabat baru di lingkungan Wing Udara 1. Kegiatan berlangsung khidmat bertempat di Gazebo Mako Wing Udara 1. Sabtu (10/1/2026)

Dalam kesempatan tersebut, diperkenalkan sejumlah pejabat baru, yakni Pasops Wing Udara 1 Letkol Laut (P) Novi Manunggal, Pasminlog Wing Udara 1 Mayor Laut (P) Budi Satriyo, serta Komandan Skuadron Udara 600 Mayor Laut (P) Aditya Tri Widyastama.

Perkenalan ini menjadi momentum awal bagi para pejabat baru untuk mengenal lebih dekat keluarga besar Wing Udara 1 sekaligus melanjutkan roda organisasi secara berkesinambungan.

Komandan Wing Udara 1 dalam sambutan dan Exit Briefing-nya menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi, loyalitas, serta kerja sama seluruh prajurit dan PNS Wing Udara 1 selama masa kepemimpinannya.

Beliau menekankan pentingnya menjaga soliditas, profesionalisme, dan semangat pengabdian dalam setiap pelaksanaan tugas, khususnya dalam mendukung kesiapan operasional Puspenerbal.

“Keberhasilan yang telah dicapai Wing Udara 1 merupakan hasil kerja bersama. Teruslah berbuat yang terbaik, jaga kekompakan, dan laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab serta keikhlasan,” pesan Danwing Udara 1 kepada seluruh prajurit.

Kegiatan Exit Briefing ini turut didampingi oleh Ketua Cabang 4 Jalasenastei Puspenerbal, Ny. Ditta Anang Adhi yang selama ini aktif mendukung kegiatan organisasi dan kesejahteraan keluarga besar Wing Udara 1.

Sebagai penutup rangkaian acara, dilaksanakan tradisi Jajar Kehormatan dan pelepasan Komandan Wing Udara 1 sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas pengabdian selama memimpin Wing Udara 1. Tradisi tersebut berlangsung dengan penuh rasa hormat, haru, dan kebanggaan dari seluruh prajurit yang hadir.

Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam kesinambungan kepemimpinan serta memperkuat semangat kebersamaan di lingkungan Wing Udara 1 Puspenerbal.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda